KONTAN.CO.ID - MEDAN. Menteri Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjahjanto menyatakan, saat ini program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) sudah terealisasi sebanyak 104,7 juta bidang dari yang ditargetkan tahun 2024 yang sebesar 120 juta bidang. “Saat ini khusus untuk menyelesaikan PTSL, tahun 2024 kurang lebih kita akan menyelesaikan sebanyak 120 juta bidang, sudah selesai sebanyak 104,7 juta bidang,” ujar Hadi dalam kunjungan kerja ke Sumatra Utara, Kamis (20/7). Hadi bilang, realisasi PTSL sebanyak 104,7 juta bidang tanah tersebut lantas menjadi nilai tambah ekonomi masyarakat atau economic value added sekitar Rp 5.574 triliun.
Realisasi PTSL Capai 104,7 Juta Bidang Sumbang Nilai Tambah Ekonomi Rp 5.574 Triliun
KONTAN.CO.ID - MEDAN. Menteri Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjahjanto menyatakan, saat ini program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) sudah terealisasi sebanyak 104,7 juta bidang dari yang ditargetkan tahun 2024 yang sebesar 120 juta bidang. “Saat ini khusus untuk menyelesaikan PTSL, tahun 2024 kurang lebih kita akan menyelesaikan sebanyak 120 juta bidang, sudah selesai sebanyak 104,7 juta bidang,” ujar Hadi dalam kunjungan kerja ke Sumatra Utara, Kamis (20/7). Hadi bilang, realisasi PTSL sebanyak 104,7 juta bidang tanah tersebut lantas menjadi nilai tambah ekonomi masyarakat atau economic value added sekitar Rp 5.574 triliun.