KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi utang baru pemerintah tahun ini bakal lebih rendah dari yang direncanakan. Tercatat hingga 7 Desember 2021, utang pemerintah yang diperoleh tahun ini mencapai Rp 1.186,2 triliun atau 88,3% dari target. “Realisasi pembiayaan utang sampai 7 Desember telah mencapai 88,3%,” kata Direktur Strategi dan Portofolio Pembiayaan, Ditjen Pengelolaan pembiayaan dan Risiko, Kementerian Keuangan Riko Amir dalam Media Briefing: Strategi Pembiayaan APBN Tahun 2022, Senin (13/12). Diperkirakan, realisasi utang pemerintah tahun ini akan lebih rendah Rp 300 triliun dari target dalam APBN 2021. secara umum kebutuhan pemenuhan pembiayaan melalui utang tunai telah terpenuhi sesuai rencana, baik dari sisi penarikan pinjaman maupun penerbitan Surat Berharga Negara (SBN).
Realisasi utang tahun ini lebih rendah Rp 300 triliun dari target
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi utang baru pemerintah tahun ini bakal lebih rendah dari yang direncanakan. Tercatat hingga 7 Desember 2021, utang pemerintah yang diperoleh tahun ini mencapai Rp 1.186,2 triliun atau 88,3% dari target. “Realisasi pembiayaan utang sampai 7 Desember telah mencapai 88,3%,” kata Direktur Strategi dan Portofolio Pembiayaan, Ditjen Pengelolaan pembiayaan dan Risiko, Kementerian Keuangan Riko Amir dalam Media Briefing: Strategi Pembiayaan APBN Tahun 2022, Senin (13/12). Diperkirakan, realisasi utang pemerintah tahun ini akan lebih rendah Rp 300 triliun dari target dalam APBN 2021. secara umum kebutuhan pemenuhan pembiayaan melalui utang tunai telah terpenuhi sesuai rencana, baik dari sisi penarikan pinjaman maupun penerbitan Surat Berharga Negara (SBN).