SLOUGH. Reckitt Benckiser, raksasa produsen produk kesehatan dan rumah tangga asal Inggris, tertarik masuk ke bisnis makanan. Saat ini Reckitt dalam proses negosiasi untuk membeli Mead Johnson Nutrition Co, produsen makanan formula bayi. Dalam pernyataan resmi yang dikutip Bloomberg, Reckitt mengajukan penawaran pembelian Mead Johnson senilai US$ 16,7 miliar. Harga penawaran tersebut setara US$ 90 per saham dalam bentuk tunai. Penawaran Reckitt itu lebih tinggi 29% dari harga saham Mead Johnson. Jika akuisisi ini terwujud, portofolio produk Reckitt bertambah. CEO Reckitt Rakesh Kapoor mengakui, perusahaannya mencari peluang untuk melakukan transaksi besar, setelah beberapa tahun terakhir menahan diri melakukan penawaran besar. Sebelumnya, tahun 2015, Reckitt tertarik mengakuisisi unit kesehatan konsumen milik Pfizer Inc.
Reckitt Benckiser akan akuisisi Mead Johnson
SLOUGH. Reckitt Benckiser, raksasa produsen produk kesehatan dan rumah tangga asal Inggris, tertarik masuk ke bisnis makanan. Saat ini Reckitt dalam proses negosiasi untuk membeli Mead Johnson Nutrition Co, produsen makanan formula bayi. Dalam pernyataan resmi yang dikutip Bloomberg, Reckitt mengajukan penawaran pembelian Mead Johnson senilai US$ 16,7 miliar. Harga penawaran tersebut setara US$ 90 per saham dalam bentuk tunai. Penawaran Reckitt itu lebih tinggi 29% dari harga saham Mead Johnson. Jika akuisisi ini terwujud, portofolio produk Reckitt bertambah. CEO Reckitt Rakesh Kapoor mengakui, perusahaannya mencari peluang untuk melakukan transaksi besar, setelah beberapa tahun terakhir menahan diri melakukan penawaran besar. Sebelumnya, tahun 2015, Reckitt tertarik mengakuisisi unit kesehatan konsumen milik Pfizer Inc.