JAKARTA. Maraknya aksi demo nelayan terkait kebijakan Menteri Susi Pudjiastuti mendapat perhatian dari dewan legislatif. Menteri Perikanan dan Kelautan dianggap menciptakan masalah baru dan diminta berdialog dengan nelayan. Seperti diketahui, Nelayan di daerah Kabupaten Batang, Jawa Tengah memblokir jalur utama Pantai Utara (Pantura) Jawa Tengah pada hari ini. Akibatnya, ratusan kendaraan terjebak dalam antrean panjang sejak dari Jembatan Sumbang hingga ke Kota Batang. Sebelumnya aksi demo juga terjadi di depan kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan menolak rencana Menteri Susi. Penolakan ini terkait penggunaan cantrang yang telah dimodifikasi untuk menangkap ikan.
Redam demo, Susi diminta berdialog dengan nelayan
JAKARTA. Maraknya aksi demo nelayan terkait kebijakan Menteri Susi Pudjiastuti mendapat perhatian dari dewan legislatif. Menteri Perikanan dan Kelautan dianggap menciptakan masalah baru dan diminta berdialog dengan nelayan. Seperti diketahui, Nelayan di daerah Kabupaten Batang, Jawa Tengah memblokir jalur utama Pantai Utara (Pantura) Jawa Tengah pada hari ini. Akibatnya, ratusan kendaraan terjebak dalam antrean panjang sejak dari Jembatan Sumbang hingga ke Kota Batang. Sebelumnya aksi demo juga terjadi di depan kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan menolak rencana Menteri Susi. Penolakan ini terkait penggunaan cantrang yang telah dimodifikasi untuk menangkap ikan.