JAKARTA. Mantan Ketua Umum Real Estate Indonesia (REI) Setyo Maharso mempertanyakan janji calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa soal rumah murah dengan cicilan Rp 300.000 per bulan. Menurutnya gagasan itu menyesatkan. "Jika harga per unit rumah Rp 200 juga hingga Rp 300 juta, berdasarkan kawasan. Maka cicilan Rp 200.000 perbulan bisa hampir 60 tahun mengangsur," ujar Setyo saat jumpa pers di Media Center JKW4P, Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (13/6). Setyo mengungkapkan, apabila hal itu diwujudkan tentu bertentangan dengan peraturan Bank Indonesia yang mengatur pendanaan jangka panjang untuk Kredit Perumahan Rakyat (KPR) atau Kredit Pemilikan Apartemen (KPA).
REI: Janji rumah murah Prabowo dipertanyakan
JAKARTA. Mantan Ketua Umum Real Estate Indonesia (REI) Setyo Maharso mempertanyakan janji calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa soal rumah murah dengan cicilan Rp 300.000 per bulan. Menurutnya gagasan itu menyesatkan. "Jika harga per unit rumah Rp 200 juga hingga Rp 300 juta, berdasarkan kawasan. Maka cicilan Rp 200.000 perbulan bisa hampir 60 tahun mengangsur," ujar Setyo saat jumpa pers di Media Center JKW4P, Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (13/6). Setyo mengungkapkan, apabila hal itu diwujudkan tentu bertentangan dengan peraturan Bank Indonesia yang mengatur pendanaan jangka panjang untuk Kredit Perumahan Rakyat (KPR) atau Kredit Pemilikan Apartemen (KPA).