KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Ketua Real Estate Indonesia (REI) Hari Ganie mengungkapkan, saat ini pihaknya mencatat banyaknya minat para pengembang asing yang siap berkecimpung dalam pembangunan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Untuk itu, REI pun meminta skema yang jelas dari Otorita IKN agar dapat menarik para pengembang lokal. Dia mengatakan, beberapa pemain asing juga telah datang langsung ke REI untuk meminta informasi lebih lanjut mengenai prospek dan potensi pengembangan proyek di IKN. “Sudah ada investor asing iyang datang langsung ke REI, minta informasi kepada kita dari berbagai macam negara, ada Jepang, China, Hong Kong, Spanyol, Singapura, hingga Malaysia," ujar Hari dalam acara PropertyGuru Indonesia Property Awards CEO & Leaders Forum 2022 di Jakarta, Kamis (9/6).
REI: Pengembang Asing Ramai-Ramai Melirik Proyek IKN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Ketua Real Estate Indonesia (REI) Hari Ganie mengungkapkan, saat ini pihaknya mencatat banyaknya minat para pengembang asing yang siap berkecimpung dalam pembangunan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Untuk itu, REI pun meminta skema yang jelas dari Otorita IKN agar dapat menarik para pengembang lokal. Dia mengatakan, beberapa pemain asing juga telah datang langsung ke REI untuk meminta informasi lebih lanjut mengenai prospek dan potensi pengembangan proyek di IKN. “Sudah ada investor asing iyang datang langsung ke REI, minta informasi kepada kita dari berbagai macam negara, ada Jepang, China, Hong Kong, Spanyol, Singapura, hingga Malaysia," ujar Hari dalam acara PropertyGuru Indonesia Property Awards CEO & Leaders Forum 2022 di Jakarta, Kamis (9/6).