JAKARTA. Pembobolan dana nasabah bank kembali terjadi. Kali ini, peristiwa itu menimpa Winarto Tan, nasabah PT Bank Permata Tbk. Winarto berkisah, pada 28 Agustus 2014, seseorang yang mengaku-aku dirinya menghubungi Bank Permata melalui layanan Permata Tel. “Winarto” misterius itu meminta reset password ulang internet banking. “Padahal saat itu saya sedang di Saga, Sorong Selatan, Papua Barat. Daerah itu tidak terjangkau sinyal telepon seluler dan internet. Jadi siapa yang menelepon Bank Permata?” kata Winarto kepada KONTAN, Minggu (9/11). Setelah reset password internet banking berhasil, Winarto gadungan mentransfer sejumlah uang dengan enam kali transaksi senilai Rp 245 juta ke sejumlah rekening bank. Kejadian tersebut berlangsung antara pukul 01.33 WIB–11.15 WIB pada 29 Agustus 2014.
Rekening bobol, nasabah Bank Permata lapor ke OJK
JAKARTA. Pembobolan dana nasabah bank kembali terjadi. Kali ini, peristiwa itu menimpa Winarto Tan, nasabah PT Bank Permata Tbk. Winarto berkisah, pada 28 Agustus 2014, seseorang yang mengaku-aku dirinya menghubungi Bank Permata melalui layanan Permata Tel. “Winarto” misterius itu meminta reset password ulang internet banking. “Padahal saat itu saya sedang di Saga, Sorong Selatan, Papua Barat. Daerah itu tidak terjangkau sinyal telepon seluler dan internet. Jadi siapa yang menelepon Bank Permata?” kata Winarto kepada KONTAN, Minggu (9/11). Setelah reset password internet banking berhasil, Winarto gadungan mentransfer sejumlah uang dengan enam kali transaksi senilai Rp 245 juta ke sejumlah rekening bank. Kejadian tersebut berlangsung antara pukul 01.33 WIB–11.15 WIB pada 29 Agustus 2014.