JAKARTA. Kendati industri ritel sedang lesu, PT Matahari Department Store Tbk tetap gencar melakukan ekspansi. Sepanjang 2017, emiten berkode saham LPPF ini menargetkan tiga hingga empat gerai lagi sampai akhir tahun. Adeline Solaiman, Analis Danareksa Sekuritas menilai, dengan adanya penambahan gerai tersebut, beban operasional perusahaan akan bertambah. "Padahal purchasing power low-end market belum membaik. Sehingga margin perusahaan bakal tertekan," ungkapnya. Dia memprediksi, ke depannya pelaku pasar bakal mengamati perkembangan bisnis LPPF pada kuartal III dan kuartal IV. Jika indeks keyakinan konsumen (IKK) membaik, itu akan jadi katalis positif bagi LPPF.
Rekomendasi analis: Sell saham LPPF
JAKARTA. Kendati industri ritel sedang lesu, PT Matahari Department Store Tbk tetap gencar melakukan ekspansi. Sepanjang 2017, emiten berkode saham LPPF ini menargetkan tiga hingga empat gerai lagi sampai akhir tahun. Adeline Solaiman, Analis Danareksa Sekuritas menilai, dengan adanya penambahan gerai tersebut, beban operasional perusahaan akan bertambah. "Padahal purchasing power low-end market belum membaik. Sehingga margin perusahaan bakal tertekan," ungkapnya. Dia memprediksi, ke depannya pelaku pasar bakal mengamati perkembangan bisnis LPPF pada kuartal III dan kuartal IV. Jika indeks keyakinan konsumen (IKK) membaik, itu akan jadi katalis positif bagi LPPF.