MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa rekomendasi
channel YouTube yang bisa digunakan untuk
dance workout di rumah.
Dance workout merupakan salah satu olahraga populer yang banyak diminati masa kini. Hal tersebut di karena kan
dance workout membuat kegiatan olahraga terasa tidak menyiksa dan lebih menyenangkan.
Dance workout sendiri banyak ditemukan di YouTube. Seperti beberapa rekomendasi
channel YouTube berikut ini yang menyajikan pilihan olahraga
dance.
Baca Juga: 4 Channel Youtube Ini Bahas Konspirasi Penuh Misteri dan Rahasia The Fitness Marshall Jika memiliki hobi menari, pastinya
channel YouTube ini tak boleh dilewatkan. Walaupun hanya dengan gerakan yang mudah dilakukan, keringat akan tetap bercucuran ketika menggunakan videonya sebagai video latihan atau workout. Tak perlu khawatir, banyak pilihan video dengan lagu populer yang diberikan sebagai media latihan
dance workout. Selain itu, gerakan yang ditampilkan pun juga disediakan menjadi dua macam yaitu bagi beginner dan juga
expert atau ahli. EmkFit Gerakan yang aktif dan diiringi dengan lagu-lagu populer merupakan ciri khas dari
channel YouTube yang satu ini. Selain banyaknya pilihan
dance workout dengan pilihan lagu yang diinginkan, video yang diberikan oleh
channel ini juga bisa menambah semangat untuk berolah raga. Rasa lelah pun tidak akan terasa ketika melakukan
dance workout di
channel ini.
Baca Juga: 5 Chanel Youtube Mukbang Indonesia Terpopuler dengan Subscriber Terbanyak Pamela Reif Youtuber olahraga yang telah terkenal dengan olahraganya yang menyiksa namun memberikan hasil ini juga menyediakan beberapa video
dance workout. Salah satu video
dance workoutnya yang populer dan mudah diikuti adalah video
Happy Dance Workout dengan durasi 15 menit. Pastinya selain mudah diikuti, semua gerakan dalam video ini bisa digunakan untuk membakar lemak di tubuh. MadFit
Channel Youtube MadFit juga menyediakan ragam pilihan
dance workout seru dan menyenangkan untuk dicoba di rumah. Bahkan lagu-lagu yang digunakan pada
dance workout ini merupakan lagu-lagu terkenal di Tiktok. Dalam durasi 15 menit, seluruh tubuh dan lemak akan terbakar karena banyaknya gerakan yang mengombinasikan kekuatan dengan gerakan
dance ringan. Tak perlu keluar rumah, itulah tadi rekomendasi
channel Youtube untuk latihan
dance workout. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News