KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Beberapa pilihan HP Realme harga 1 jutaan berikut ini bisa menjadi solusi untuk Anda yang terhalang budget minim. Mulai dari Realme C11 sampai Realme Narzo 30A, semuanya memiliki performa yang cukup baik. Deretan HP Realme harga 1 jutaan berikut ini juga bisa dibilang sangat mudah didapatkan di pasaran, membuatnya semakin terjangkau. Model terbaru seperti Realme Narzo 50i bisa jadi pilihan. Didukung memori 4/64GB dan kamera utama 8MP, harga HP Realme Narzo 50i hanya Rp 1.599.000. Model ini sangat cocok untuk Anda yang memiliki aktivitas sederhana.
Realme Narzo 30A adalah nama lain dari seri Narzo yang masuk daftar HP Realme harga 1 jutaan kali ini. Dengan RAM 4GB dan baterai 6.000 mAh, harga HP Realme Narzo 30A hanya Rp1.899.000. Model terbaru dari C Series seperti Realme C21Y mungkin jadi salah satu pilihan terbaik. Seri ini semakin populer sejak dirilis pada bulan Juli lalu. Di situs resminya, harga HP Realme C21Y mulai dari Rp 1.599.000. Realme C15 juga merupakan pilihan yang menarik dalam daftar HP Realme harga 1 jutaan terbaik kali ini. Mengandalkan baterai 6.000 mAh, harga HP Realme C15 kini mulai dari Rp 1.699.000 .
Rekomendasi HP Realme harga 1 jutaan
- Realme C11 2021 (3/32GB) : Rp 1.299.000
- Realme C11 (2/32GB) : Rp 1.599.000
- Realme C11 (3/32GB) : Rp 1.699.000
- Realme C12 (3/32GB) : Rp 1.899.000
- Realme C15 (3/64GB) : Rp 1.699.000
- Realme C15 (4/64GB) : Rp 1.799.000
- Realme C20 (2/32GB) : Rp 1.299.000
- Realme C21 (3/32GB) : Rp 1.599.000
- Realme C21 (4/64GB) : Rp 1.999.000
- Realme C21Y (3/32GB) : Rp 1.599.000
- Realme C21Y (4/64GB) : Rp1.799.000
- Realme 5i (3/32GB) : Rp 1,7 jutaan (rata-rata di pasaran)
- Realme 5i (4/64GB) : Rp 1,9 jutaan (rata-rata di pasaran)
- Realme Narzo 30A (4/64GB) : Rp 1.899.000
- Realme Narzo 50i (4/64GB) : Rp 1.599.000