Pratayang Minggu, 4 Oktober 2020 KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejak masa bekerja dari rumah dimulai, produk laptop jadi semakin banyak diburu. Sebagai pilihan untuk Anda, beberapa rekomendasi laptop Lenovo terbaru berikut ini rasanya layak untuk dibawa pulang. Laptop Lenovo bisa dibilang sudah menjadi pemain lama di pasar laptop Indonesia. Bagi Anda yang mencari tingkat build quality yang baik serta kemudahan purna jual, laptop Lenovo jadi salah satu yang teratas.
Sederet laptop Lenovo saat ini juga sudah hadir dengan harga yang cukup terjangkau, mulai dari Rp 4 jutaan saja. Seri Lenovo IdeaPad 3 jadi salah satu yang terlaris karena menawarkan harga terjangkau, namun dengan kualitas perangkat terbaik dari Lenovo. Seri termurah dari Lenovo IdeaPad 3 saat ini sudah bisa Anda dapatkan dengan harga Rp 4,6 jutaan saja. Untuk pilihan lainnya, simak daftar laptop Lenovo terbaru berikut ini. Semuanya bisa Anda dapatkan melalui toko resmi Lenovo Indonesia yang ada di Tokopedia. Baca Juga: Rekomendasi laptop murah berkualitas: ASUS, Acer, Axioo mulai Rp 3 jutaan