Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Menurunkan Berat Badan



KONTAN.CO.ID - Makanan rendah kalori menjadi asupan pokok untuk Anda yang sedang menjalankan program diet, khususnya untuk menurunkan berat badan. Asupan kalori penting untuk Anda perhatikan, agar penurunan berat badan berhasil. 

Selain mengonsumsi makanan rendah kalori, olahraga juga menjadi salah satu hal yang penting agar diet berjalan maksimal. Dengan begitu, upaya menurunkan berat badan juga makin maksimal.

Umumnya, sebagian makanan rendah kalori merupakan makanan yang sehat untuk dikonsumsi. Namun, Anda juga harus memperhatikan kadar nutrisi dari setiap makanan yang akan disantap. 


Tujuannya, agar kebutuhan gizi tetap terpenuhi meski Anda mengonsumsi makanan rendah kalori. 

Dilansir dari Very Well Fit, terdapat beberapa rekomendasi makanan rendah kalori yang cocok untuk Anda konsumsi saat diet menurunkan berat badan. 

Baca Juga: Nyeri Sendi? Catat 5 Pilihan Obat Alami Ini, Aman dan Efektif

Penasaran apa saja makanan rendah kalori tersebut? Berikut di antaranya: 

1. Dada ayam 

Rekomendasi makanan rendah kalori yang pertama dan tidak boleh dilewatkan adalah dada ayam. Dada ayam memiliki kalori yang cukup rendah, tapi punya nutrisi yang baik untuk kesehatan karena kaya akan protein. 

2. Wortel

Wortel merupakan makanan rendah kalori yang bisa Anda jadikan opsi saat menjalankan program diet. Selain rendah kalori, wortel juga kaya akan vitamin. 

Anda bisa mengonsumsi wortel dengan cara direbus ataupun bisa dijadikan jus sebagai salah satu menu makanan rendah kalori saat diet. 

3. Apel

Rekomendasi makanan rendah kalori lainnya adalah apel. Salah satu jenis buah yang cukup banyak diminati ini mengandung banyak serat yang baik untuk kesehatan. 

Baca Juga: 5 Manfaat Buah Naga yang Wajib Anda Ketahui, Bisa Atasi Diabetes