KONTAN.CO.ID - Yu Sheng bisa dijadikan pilihan sebagai makanan saat merayakan Tahun Baru Imlek. Yu Sheng merupakan salad Asia dan salah satu makanan khas Tiongkok. Yu Sheng adalah makanan yang terbuat dari sayuran, buah-buahan serta ikan atau sering juga disebut sebagai salad Asia. Cita rasa Yu Sheng ini enak dan segar cocok untuk lidah orang Asia. Selain itu, Yu Sheng ini mempunyai tekstur warna-warni yang menggugah selara.
Baca Juga: Warna Lidah Kuning? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya Yu Sheng ini cocok dibuat saat memperingati Tahun Baru Imlek nanti, tepatnya pada tanggal 1 Februari 2022. Selain berbahan dasar sayuran dan buah-buahan, Yu Sheng ini juga menggunakan bahan ikan mentah salah satunya contohnya ikan salmon. Namun, jika anda kurang menyukai ikan mentah bisa diganti menggunakan tahu, ayam rebus suir dan lain-lain. Melansir dari kanal Youtube salah satu chef ternama di Indonesia, Devina Hermawan membagikan resep dan cara membuat Yu Sheng atau salad asia. Berikut resep dan cara membuat Yu Sheng ala chef jebolan Masterchef Indonesia tersebut. Resep Yu Sheng (untuk 7-8 porsi)