KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot 0,43% pada akhir pekan lalu, Jumat (8/9) membawa IHSG ke posisi 6.924,78. Financial Expert Ajaib Sekuritas Ratih Mustikoningsih memprediksi IHSG hari ini (11/9) bergerak mixed dalam rentang 6.880–6.990. Ratih menyoroti sejumlah informasi yang layak dicermati oleh pelaku pasar. Dari dalam negeri, Bank Indonesia melaporkan pada Agustus 2023 Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) meningkat menjadi 125,2 lebih tinggi dibanding periode bulan sebelumnya yang tercatat di level 123,5. Adapun, Indeks Ekonomi Saat ini (IKE) tercatat sebesar 115,5 dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) tercatat sebesar 135. Dari mancanegara, tingkat inflasi di China pada Agustus 2023 tercatat sebesar 0,1% YoY, lebih tinggi dibanding periode bulan sebelumnya yang mencatatkan deflasi -0,3% YoY.
Rekomendasi Saham Pilihan dari Ajaib Sekuritas, Senin (11/9): EXCL, PGEO, dan BRMS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot 0,43% pada akhir pekan lalu, Jumat (8/9) membawa IHSG ke posisi 6.924,78. Financial Expert Ajaib Sekuritas Ratih Mustikoningsih memprediksi IHSG hari ini (11/9) bergerak mixed dalam rentang 6.880–6.990. Ratih menyoroti sejumlah informasi yang layak dicermati oleh pelaku pasar. Dari dalam negeri, Bank Indonesia melaporkan pada Agustus 2023 Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) meningkat menjadi 125,2 lebih tinggi dibanding periode bulan sebelumnya yang tercatat di level 123,5. Adapun, Indeks Ekonomi Saat ini (IKE) tercatat sebesar 115,5 dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) tercatat sebesar 135. Dari mancanegara, tingkat inflasi di China pada Agustus 2023 tercatat sebesar 0,1% YoY, lebih tinggi dibanding periode bulan sebelumnya yang mencatatkan deflasi -0,3% YoY.