KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Dua entitas Bank Dunia tercatat telah mengucurkan bantuan finansial senilai US$75 miliar atau setara dengan Rp 1.170 triliun pada tahun 2022. Jumlah itu merupakan rekor tahunan baru yang dimiliki Bank Dunia. Dilansir dari The Straits Times, sebagian besar bantuan mengalir ke negara-negara berkembang yang menghadapi krisis akibat perubahan iklim hingga perang di Ukraina. "Bantuan itu datang ketika negara-negara yang bangkit dari pandemi Covid-19 dilanda dampak perang di Ukraina dan melonjaknya inflasi, sementara perubahan iklim membawa kehancuran lebih lanjut," kata Presiden Bank Dunia, David Malpass, dalam sebuah pernyataan tertulis.
Rekor Baru, Bank Dunia Kucurkan Bantuan Hingga US$75 Miliar di Tahun 2022
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Dua entitas Bank Dunia tercatat telah mengucurkan bantuan finansial senilai US$75 miliar atau setara dengan Rp 1.170 triliun pada tahun 2022. Jumlah itu merupakan rekor tahunan baru yang dimiliki Bank Dunia. Dilansir dari The Straits Times, sebagian besar bantuan mengalir ke negara-negara berkembang yang menghadapi krisis akibat perubahan iklim hingga perang di Ukraina. "Bantuan itu datang ketika negara-negara yang bangkit dari pandemi Covid-19 dilanda dampak perang di Ukraina dan melonjaknya inflasi, sementara perubahan iklim membawa kehancuran lebih lanjut," kata Presiden Bank Dunia, David Malpass, dalam sebuah pernyataan tertulis.