KONTAN.CO.ID - Kabar baik untuk putra-putri terbaik Papua dan Papua Barat, rekrutmen bersama BUMN 2020 kembali dibuka. BUMN melalui Forum Human Capital Indonesia (FHCI) membuka Program Perekrutan Bersama (PPB) BUMN 2020. FHCI merupakan sebuah wadah kolaborasi human capital BUMN. Melalui FHCI para pengelola manajemen human capital di lingkup BUMN saling berinteraksi.
Persyaratan umum rekrutmen bersama BUMN 2020
- Putra dan putri Papua dan Papua Barat.
- Berusia maksimal 22 tahun (SMA), 25 tahun (Diploma), 28 tahun (S1), dan 33 tahun (S2)
- Bermarga Papua dan Papua Barat (salah satu orang tua keturunan Papua).
- Belum menikah.
Dokumen persyaratan rekrutmen bersama BUMN
- Scan pas foto berlatar belakang merah maksimal 200kb dengan format Jpeg/jpg.
- Scan KTP maksimal 200kb dengan format Jpeg/jpg.
- Scan Kartu Keluarga (KK) maksimal 200kb dengan format Jpeg/jpg.
- Scan ijazah dan sedik/STR maksimal 800kb dengan format pdf.
- Scan transkrip nilai maksimal 500kb dengan format pdf.
- Scan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) maksimal 200kb dengan format pdf.