KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Reksadana pendapatan tetap bertengger sebagai jawara sepanjang tujuh bulan pertama 2023. Hal ini terlihat dari Infovesta 90 Fixed Income Fund Index yang mencatatkan return paling tinggi, yakni 3,90% secara year to date (YtD) hingga Juli 2023. Disusul Infovesta 90 Money Market Fund Index (reksadana pasar uang) dengan return 2,24%, Infovesta 90 Balanced Fund Index (reksadana campuran) 2,80%, dan Infovesta 90 Equity Fund Index (reksadana saham) dengan return 1,20%. Direktur Bahana TCW Danica Adhitama mengatakan, reksadana pendapatan tetap mencatatkan kinerja paling gemilang seiring dengan penurunan yield obligasi pemerintah sejak awal tahun. Hal ini didorong oleh derasnya aliran dana asing masuk ke pasar obligasi dan dana institusi lokal yang masih suportif membeli obligasi pemerintah dalam negeri.
"Sentimen positif ini didukung oleh data inflasi di Indonesia yang rendah, spread antara deposito dan obligasi yang masih lebar di awal tahun, dan puncak kenaikan suku bunga yang disinyalir sudah priced-in di pasar obligasi," tutur Danica saat dihubungi Kontan.co.id beberapa waktu lalu. Baca Juga: Meneropong Arah Pasar Jelang Pemilu 2024, Ini Rekomendasi Investasi Reksadana Saham