KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Federal Reserve mengatakan kemungkinan akan mulai mengurangi pembelian obligasi bulanan (tapering) sebesar US$ 120 miliar di bulan November, selama pertumbuhan pekerjaan AS hingga September cukup kuat. Head of Business Development Division Henan Putihrai Asset Management (HPAM) Reza Fahmi mengatakan bahwa rencana tapering yang kemungkinan besar terjadi di akhir tahun tidak akan berpengaruh terhadap reksadana pendapatan tetap. Tapering yang dilaksanakan di akhir tahun ini sudah diantisipasi pasar. “Tidak akan berpengaruh banyak karena tapering tersebut sudah di antisipasi pasar dan karena tapering berbeda dengan kenaikan Fed Rate,” kata Reza kepada Kontan.co.id.
Reksadana pendapatan tetap masih menarik di tengah rencana tapering
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Federal Reserve mengatakan kemungkinan akan mulai mengurangi pembelian obligasi bulanan (tapering) sebesar US$ 120 miliar di bulan November, selama pertumbuhan pekerjaan AS hingga September cukup kuat. Head of Business Development Division Henan Putihrai Asset Management (HPAM) Reza Fahmi mengatakan bahwa rencana tapering yang kemungkinan besar terjadi di akhir tahun tidak akan berpengaruh terhadap reksadana pendapatan tetap. Tapering yang dilaksanakan di akhir tahun ini sudah diantisipasi pasar. “Tidak akan berpengaruh banyak karena tapering tersebut sudah di antisipasi pasar dan karena tapering berbeda dengan kenaikan Fed Rate,” kata Reza kepada Kontan.co.id.