KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bahana Icon Syariah Kelas G mampu mencetak kinerja positif di tengah lesunya kinerja reksadana saham sepanjang semester I 2024. Produk tersebut mencatatkan return sebesar 1,44% sejak awal tahun (YtD). Berdasarkan data Infovesta, kinerja reksadana saham tercatat -7,58% YtD. Sementara, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) juga tercatat -2,88% YtD. Direktur Bahana TCW Doni Firdaus mengatakan, keberhasilannya didorong oleh strategi investasi yang berfokus pada sektor-sektor sesuai prinsip syariah, seperti industri non-keuangan dan infrastruktur. Pihaknya menghindari risiko terkait sektor perbankan konvensional yang rentan terhadap suku bunga tinggi dan dinamika kredit.
Reksadana Saham Syariah Hasilkan Kinerja Positif, Begini Jurus Bahana TCW
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bahana Icon Syariah Kelas G mampu mencetak kinerja positif di tengah lesunya kinerja reksadana saham sepanjang semester I 2024. Produk tersebut mencatatkan return sebesar 1,44% sejak awal tahun (YtD). Berdasarkan data Infovesta, kinerja reksadana saham tercatat -7,58% YtD. Sementara, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) juga tercatat -2,88% YtD. Direktur Bahana TCW Doni Firdaus mengatakan, keberhasilannya didorong oleh strategi investasi yang berfokus pada sektor-sektor sesuai prinsip syariah, seperti industri non-keuangan dan infrastruktur. Pihaknya menghindari risiko terkait sektor perbankan konvensional yang rentan terhadap suku bunga tinggi dan dinamika kredit.