Reli emas menekan permintaan fisik si kuning



SINGAPURA. Harga kontrak emas dunia diperdagangkan di bawah level tertinggi tiga bulan pada transaksi perdagangan hari ini (2/7). Berdasarkan data Bloomberg, pada pukul 14.34 waktu Singapura, harga kontrak emas untuk pengantaran cepat berada di posisi US$ 1.326,20 per troy ounce dari posisi kemarin US$ 1.326,46 per troy ounce. Pergerakan harga emas tersebut dipicu oleh beberapa faktor. Salah satunya, reli harga emas menyebabkan turunnya tingkat permintaan fisik emas. Faktor lainnya adalah langkah investor untuk menilai terlebih dulu outlook suku bunga AS sebelum pimpinan the Federal Reserve Janet Yellen menyampaikan pernyataan malam nanti. Sekadar informasi, Yellen akan memberikan pernyataan pada pertemuan dengan Badan Moneter Internasional (IMF) setelah data menunjukkan indeks manufaktur AS menunjukkan kenaikan lebih rendah dari prediksi ekonom. Kondisi itu menyebabkan Bloomberg Dollar Spot Index tertekan untuk hari ke lima. "Pelemahan dollar telah mendorong harga emas. Namun, saat ini emas sudah terlihat overbought dan reli yang cukup tinggi menyebabkan tingkat permintaan fisik emas jadi turun," jelas Xia Yingying, analis Nanhua Futures Co dari Hangzhou, China. Catatan saja, sepanjang tahun ini, harga emas sudah melonjak 10%. Penyebabnya antara lain ketegangan politik di Irak dan Ukraina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie