JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan masih akan terkoreksi hari ini Rabu (2/9). Maraknya aksi profit taking membuat laju Indeks ditutup melorot 2,15% ke level 4.412,45, pada perdagangan Selasa (1/9). Lanjar Nafi, analis reliance Securities mengatakan koreksi yang terjadi di pasar saham Indonesia karena investor mengambil langkah aman di awal bulan dengan melakukan aksi profit taking dimana sektor keuangan dan aneka industri yang ramai terhadap aksi profit taking. Bursa saham di Asia mayoritas kembali tertekan beberapa faktor data Manufaktur PMI Agustus di China yang kembali melambat dari 50 menjadi 49,7 meskipun tetap di atas survei yang ada. Sedangkan Manufaktur PMI di Jepang melambat di atas ekspetasi.
Reliance: IHSG kembali terkoreksi hari ini
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan masih akan terkoreksi hari ini Rabu (2/9). Maraknya aksi profit taking membuat laju Indeks ditutup melorot 2,15% ke level 4.412,45, pada perdagangan Selasa (1/9). Lanjar Nafi, analis reliance Securities mengatakan koreksi yang terjadi di pasar saham Indonesia karena investor mengambil langkah aman di awal bulan dengan melakukan aksi profit taking dimana sektor keuangan dan aneka industri yang ramai terhadap aksi profit taking. Bursa saham di Asia mayoritas kembali tertekan beberapa faktor data Manufaktur PMI Agustus di China yang kembali melambat dari 50 menjadi 49,7 meskipun tetap di atas survei yang ada. Sedangkan Manufaktur PMI di Jepang melambat di atas ekspetasi.