JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan akan bergerak tertekan diwarnai aksi profit taking pada perdagangan akhir pekan ini. Potensi koreksi tersebut tercermin dari indikator teknikalnya. Lanjar Nafi, analis Reliance Securities mengatakan secara teknikal IHSG membentuk pola bearish meeting line pada upper bollinger bands dengan tekanan jual yang cukup besar. Indikator stochastic pun mengonfirmasi dead-cross dengan momentum tertekan pada indikator RSI. "Sehingga IHSG diperkirakan mulai akan bergerak tertekan diwarnai aksi profit taking pada akhir pekan dengan range pergerakan 4840-4910." kata Lanjar dalam riset yang diterima KONTAN, Kamis (7/4).
Reliance: Profit taking masih warnai IHSG besok
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan akan bergerak tertekan diwarnai aksi profit taking pada perdagangan akhir pekan ini. Potensi koreksi tersebut tercermin dari indikator teknikalnya. Lanjar Nafi, analis Reliance Securities mengatakan secara teknikal IHSG membentuk pola bearish meeting line pada upper bollinger bands dengan tekanan jual yang cukup besar. Indikator stochastic pun mengonfirmasi dead-cross dengan momentum tertekan pada indikator RSI. "Sehingga IHSG diperkirakan mulai akan bergerak tertekan diwarnai aksi profit taking pada akhir pekan dengan range pergerakan 4840-4910." kata Lanjar dalam riset yang diterima KONTAN, Kamis (7/4).