JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan akan bergerak bervariasi cenderung tertekan pada perdagangan besok. Pasalnya, sebagian besar indikator teknikal indeks menunjukkan kondisi jenuh beli. Lanjar Nafi, analis Reliance Securities mengatakan, secara teknikal, IHSG berhasil tutup break out dengan resistance MA50. Dengan momentum bullish dari RSI dan kondisi pergerakan overbought dari indikator stochastic. Level saat ini pun telah mencapai area upper bollinger bands, di mana seakan mengisyaratkan penguatan yang terbatas akan membayangi. IHSG akan mencoba mematahkan resistance 4.850 dengan kondisi pergerakan %K stochastic yang cenderung tertahan pada osilator overbought. "Sehingga diperkirakan IHSG akan bergerak mixed cenderung tertekan dengan range pergerakan 4.789 - 4.850." kata Lanjar dalam riset yang diterima KONTAN, Senin (30/5).
Reliance: Selasa, IHSG akan cenderung tertekan
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan akan bergerak bervariasi cenderung tertekan pada perdagangan besok. Pasalnya, sebagian besar indikator teknikal indeks menunjukkan kondisi jenuh beli. Lanjar Nafi, analis Reliance Securities mengatakan, secara teknikal, IHSG berhasil tutup break out dengan resistance MA50. Dengan momentum bullish dari RSI dan kondisi pergerakan overbought dari indikator stochastic. Level saat ini pun telah mencapai area upper bollinger bands, di mana seakan mengisyaratkan penguatan yang terbatas akan membayangi. IHSG akan mencoba mematahkan resistance 4.850 dengan kondisi pergerakan %K stochastic yang cenderung tertahan pada osilator overbought. "Sehingga diperkirakan IHSG akan bergerak mixed cenderung tertekan dengan range pergerakan 4.789 - 4.850." kata Lanjar dalam riset yang diterima KONTAN, Senin (30/5).