KONTAN.CO.ID - MANILA. Ibu kota Filipina, Manila, memperluas larangan bagi anak di bawah umur meninggalkan tempat tinggal mereka dengan memasukkan pemuda hingga 18 tahun. Larangan ini berlaku selama dua minggu mulai Rabu (17 Maret) demi mengatasi lonjakan kasus virus corona. Melansir Reuters, hanya warga yang berusia 18 ke atas hingga 65 tahun yang boleh keluar dari rumah mereka. Badan Pembangunan Metro Manila menyampaikan pernyataan itu, Rabu, mengutip kesepakatan di antara wali kota. Filipina akhir tahun lalu mulai melonggarkan salah satu penguncian terpanjang dan terketat di dunia, tapi aturan bagi siapa pun yang berusia di bawah 15 tahun harus tetap di rumah mereka di Manila tetap berlaku.
Remaja di bawah 18 tahun dilarang keluar rumah, lonjakan Covid-19 di Filipina
KONTAN.CO.ID - MANILA. Ibu kota Filipina, Manila, memperluas larangan bagi anak di bawah umur meninggalkan tempat tinggal mereka dengan memasukkan pemuda hingga 18 tahun. Larangan ini berlaku selama dua minggu mulai Rabu (17 Maret) demi mengatasi lonjakan kasus virus corona. Melansir Reuters, hanya warga yang berusia 18 ke atas hingga 65 tahun yang boleh keluar dari rumah mereka. Badan Pembangunan Metro Manila menyampaikan pernyataan itu, Rabu, mengutip kesepakatan di antara wali kota. Filipina akhir tahun lalu mulai melonggarkan salah satu penguncian terpanjang dan terketat di dunia, tapi aturan bagi siapa pun yang berusia di bawah 15 tahun harus tetap di rumah mereka di Manila tetap berlaku.