KONTAN.CO.ID - TOKYO. Pabrikan mobil asal Prancis, Renault SA dan pabrikan mobil asal Jepang, Nissan Motor Co berencana merger, yang akan meningkatkan kerja sama antara kedua perusahaan lebih dari dekat menjadi satu kesatuan utuh. Mengutip Bloomberg, Kamis (29/3), antara dua perusahaan memang sudah lama terjalin aliansi, dengan Nissan memiliki 15% saham Renault dan Renault memiliki 43% saham Nissan. Namun, manajemen kedua perusahaan merasa aliansi selama ini kurang kuat dalam menghadapi persaingan global. Apalagi industri mobil sekarang sedang gencar beralih ke mobil listrik dan mobil otomatis. Dia dua area ini, perusahaan-perusahaan besar macam Volkswagen AG dan Toyota Motor Corp sedang gencar ekspansi.
Renault dan Nissan dikabarkan tengah negosiasi untuk merger
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Pabrikan mobil asal Prancis, Renault SA dan pabrikan mobil asal Jepang, Nissan Motor Co berencana merger, yang akan meningkatkan kerja sama antara kedua perusahaan lebih dari dekat menjadi satu kesatuan utuh. Mengutip Bloomberg, Kamis (29/3), antara dua perusahaan memang sudah lama terjalin aliansi, dengan Nissan memiliki 15% saham Renault dan Renault memiliki 43% saham Nissan. Namun, manajemen kedua perusahaan merasa aliansi selama ini kurang kuat dalam menghadapi persaingan global. Apalagi industri mobil sekarang sedang gencar beralih ke mobil listrik dan mobil otomatis. Dia dua area ini, perusahaan-perusahaan besar macam Volkswagen AG dan Toyota Motor Corp sedang gencar ekspansi.