KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Melalui Nusantara Maxindo Group, PT Maxindo Renault Indonesia kini resmi menjadi pemegang merek Renault di Tanah Air. Aktivitasnya akan dimulai pada 24 Februari 2019 mendatang. Sejumlah strategi baru tengah disiapkan untuk berkompetisi di pasar mobil Indonesia. Bahkan Menurut COO Maxindo Renault Indonesia Davy J Tuilan, beberapa line-up produk baru juga akan diluncurkan, salah satunya bermain di pasar gemuk, yakni low multi purpose vehicle ( LMPV). "Kita akan menumbuhkan portfolio produk, dan salah satunya di antaranya adalah segmen yang pasarnya luar biasa di Indonesia. Dalam waktu dekat kami akan membawa produk 7 seater dengan harga yang sangat terjangkau," ujar Davy dalam seremoni perkenalan Maxindo Renault Indonesia di Jakarta, Senin (21/1).
Renault siapkan mobil MPV untuk pasar tanah air
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Melalui Nusantara Maxindo Group, PT Maxindo Renault Indonesia kini resmi menjadi pemegang merek Renault di Tanah Air. Aktivitasnya akan dimulai pada 24 Februari 2019 mendatang. Sejumlah strategi baru tengah disiapkan untuk berkompetisi di pasar mobil Indonesia. Bahkan Menurut COO Maxindo Renault Indonesia Davy J Tuilan, beberapa line-up produk baru juga akan diluncurkan, salah satunya bermain di pasar gemuk, yakni low multi purpose vehicle ( LMPV). "Kita akan menumbuhkan portfolio produk, dan salah satunya di antaranya adalah segmen yang pasarnya luar biasa di Indonesia. Dalam waktu dekat kami akan membawa produk 7 seater dengan harga yang sangat terjangkau," ujar Davy dalam seremoni perkenalan Maxindo Renault Indonesia di Jakarta, Senin (21/1).