KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelindo II atau Indonesia Port Corporation (IPC) akan mengakuisisi saham PT Krakatau Bandar Samudera (KBS). Alhasil, rencana anak usaha PT Krakatau Steel Tbk melantai di bursa saham lewat Penawaran Saham Perdana (IPO) akan tertunda di tahun ini. Corporate Secretary Krakatau Steel Suriadi Arif menjelaskan saat ini nilai akuisisi saham masih dalam pembicaraan. Adapun KBS merupakan akan usaha Krakatau Steel yang mengelola Pelabuhan Cigading, Banten. "Kita masih mau jadi mayoritas sebesar 51% dan Pelindo kemungkinan akan ambil 49% saham KBS," kata Suriadi kepada Kontan.co.id, Kamis (25/7).
Rencana IPO Krakatau Bandar Samudera tahun ini tertunda
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelindo II atau Indonesia Port Corporation (IPC) akan mengakuisisi saham PT Krakatau Bandar Samudera (KBS). Alhasil, rencana anak usaha PT Krakatau Steel Tbk melantai di bursa saham lewat Penawaran Saham Perdana (IPO) akan tertunda di tahun ini. Corporate Secretary Krakatau Steel Suriadi Arif menjelaskan saat ini nilai akuisisi saham masih dalam pembicaraan. Adapun KBS merupakan akan usaha Krakatau Steel yang mengelola Pelabuhan Cigading, Banten. "Kita masih mau jadi mayoritas sebesar 51% dan Pelindo kemungkinan akan ambil 49% saham KBS," kata Suriadi kepada Kontan.co.id, Kamis (25/7).