KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten telekomunikasi PT Indosat Ooredoo Tbk (ISAT, anggota indeks Kompas100) dikabarkan akan menjual 3.000 unit menara telekomunikasi. Deal Street Asia mengutip sumber yang mengetahui rencana ini melaporkan, nilai yang diincar dari penjualan menara ini sebesar US$ 300 juta atau Rp 4,24 triliun (kurs Rp 14.138 per dollar AS). ISAT menetapkan harga penjualan rata-rata US$ 100.000 - US$ 200.000 untuk satu unit menara. Kisaran harga ini tergantung dengan lokasi, masa sewa, dan aspek-aspek lain dari menara tersebut. Saat dikonfirmasi Kontan.co.id, manajemen ISAT belum mau memberi komentar detail mengenai kabar penjualan menara tersebut. Yang jelas, Group Head Corporate Communications ISAT Turina Farouk mengatakan, penjualan aset menara merupakan salah satu opsi pendanaan untuk ISAT. “Namun, saat ini, opsi tersebut masih sedang dalam kajian. Apabila sudah ada informasi lebih lanjut akan kami sampaikan kepada khayalak umum,” kata dia, Selasa (9/7).
Rencana penjualan 3.000 unit menara Indosat (ISAT) masih dalam kajian
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten telekomunikasi PT Indosat Ooredoo Tbk (ISAT, anggota indeks Kompas100) dikabarkan akan menjual 3.000 unit menara telekomunikasi. Deal Street Asia mengutip sumber yang mengetahui rencana ini melaporkan, nilai yang diincar dari penjualan menara ini sebesar US$ 300 juta atau Rp 4,24 triliun (kurs Rp 14.138 per dollar AS). ISAT menetapkan harga penjualan rata-rata US$ 100.000 - US$ 200.000 untuk satu unit menara. Kisaran harga ini tergantung dengan lokasi, masa sewa, dan aspek-aspek lain dari menara tersebut. Saat dikonfirmasi Kontan.co.id, manajemen ISAT belum mau memberi komentar detail mengenai kabar penjualan menara tersebut. Yang jelas, Group Head Corporate Communications ISAT Turina Farouk mengatakan, penjualan aset menara merupakan salah satu opsi pendanaan untuk ISAT. “Namun, saat ini, opsi tersebut masih sedang dalam kajian. Apabila sudah ada informasi lebih lanjut akan kami sampaikan kepada khayalak umum,” kata dia, Selasa (9/7).