KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank MNC Internasional Tbk (
BABP) mendapatkan pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan, Selasa (31/8), untuk melaksanakan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau
rights issue. Sebelumnya, Bank MNC berencana menambah modal melalui HMETD dengan menerbitkan 14,23 miliar saham seri B atau maksimal 33,33% dari total modal disetor setelah HMETD. Rasionya 2:1 atau pemegang dua saham lama akan mendapatkan satu HMETD.
"Dengan harga eksekusi HMETD sebesar Rp 318, Bank MNC menargetkan penghimpunan dana segar hingga p 4,5 triliun," tulis manajemen dalam keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (2/9). Pada harga saat ini,
price to book value (PBV) setelah HMETD akan berada pada 2,79 kali dibandingkan PBV sebesar 7,41 kali pada penutupan akhir Agustus. Setelah mendapatkan persetujuan dari OJK, HMETD akan dicatatkan pada 10 September mendatang. Periode perdagangan dijadwalkan pada 14 - 27 September 2021. Penggunaan Hasil dari HMETD atau
rights issue Bank MNC ini akan digunakan untuk tiga tujuan. Pertama, memperkuat struktur permodalan MNC Bank. Kedua, memperluas kapasitas pinjaman MNC Bank secara digital dan akuisisi pengguna untuk mendukung pertumbuhan bisnis.
Ketiga, mendukung pengembangan aplikasi MotionBanking, termasuk kemampuan penilaian kredit berbasis AI dan integrasi MotionPay, MotionWallet, MotionVisa, MotionMastercard, MotionInsure, MotionTrade, MotionCredit, dan solusi fintech terkait lain ke dalam ekosistem perbankan Motion. MotionBanking, aplikasi perbankan digital yang dikembangkan MNC Bank ini baru mendapat lisensi digital
onboarding pada awal Mei 2021. Melalui kolaborasi dan kemitraan strategis, MotionBanking menargetkan sekitar 30 juta akun pengguna perbankan digital dalam 5 tahun. “Dalam waktu dekat, dengan Open API, kami berencana untuk mengintegrasikan semua kemampuan digital Motion Technology, termasuk aplikasi perdagangan saham, manajemen kekayaan, asuransi, pinjaman P2P, dan solusi lain yang sedang dikembangkan ke dalam MotionBanking, untuk menjadikannya aplikasi solusi keuangan digital satu atap,” Teddy Tee, COO MotionBanking, dalam rilis resminya. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Sanny Cicilia