KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Repsol termasuk satu dari tiga kontraktor yang mendapat restu perpanjangan kontrak pengelolaan Blok Corridor dalam 20 tahun ke depan terhitung sejak 20 Desember 2023. Dalam klausul perpanjangan kontrak baru, nantinya Repsol bakal memegang participating Interest sebesar 24%. Kelanjutan Repsol di Corridor rupanya akan memberikan keuntungan tersendiri bagi pihak Repsol dan rencana pengembangan Blok Sakakemang. Asal tahu saja, Repsol berencana mempercepat produksi gas di Blok Sakakemang dalam 2,5 tahun hingga tiga tahun mendatang. Rencana ini semakin mungkin terealisasi pasca kepastian bertahannya Repsol di Corridor. Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arcandra Tahar menyebut pemangkasan waktu yang dilakukan sangat mungkin dilakukan. "Akan ada sharing facility dari Corridor," jelas Arcandra di Kantor Kementerian ESDM di Jakarta, Senin (22/7).
Repsol dapat perpanjangan operasi di Blok Corridor sampai 20 tahun
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Repsol termasuk satu dari tiga kontraktor yang mendapat restu perpanjangan kontrak pengelolaan Blok Corridor dalam 20 tahun ke depan terhitung sejak 20 Desember 2023. Dalam klausul perpanjangan kontrak baru, nantinya Repsol bakal memegang participating Interest sebesar 24%. Kelanjutan Repsol di Corridor rupanya akan memberikan keuntungan tersendiri bagi pihak Repsol dan rencana pengembangan Blok Sakakemang. Asal tahu saja, Repsol berencana mempercepat produksi gas di Blok Sakakemang dalam 2,5 tahun hingga tiga tahun mendatang. Rencana ini semakin mungkin terealisasi pasca kepastian bertahannya Repsol di Corridor. Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arcandra Tahar menyebut pemangkasan waktu yang dilakukan sangat mungkin dilakukan. "Akan ada sharing facility dari Corridor," jelas Arcandra di Kantor Kementerian ESDM di Jakarta, Senin (22/7).