WASHINGTON. Amerika Serikat (AS) akan menentukan upaya menghindari tebing fiskal atau fiscal cliff anggarannya pada Kamis (20/12) ini. Mendekati deadline, John Boehner, juru bicara parlemen AS yang berasal dari Partai Republik, mengatakan, pihaknya mendorong diadakannya pemungutan suara dalam menentukan kenaikan pajak orang kaya, atau yang disebutkan sebagai Plan B. Menurut Boehner, hari ini parlemen AS akan memilih berbagai opsi kebijakan fiskalĀ yang ditawarkan baik oleh Partai Republik yang merupakan partai oposisi dan Partai Demokrat pimpinan Presiden Barack Obama. Dalam proposal terakhirnya, Obama menawarkan kenaikan pajak bagi warga AS dengan pendapatan di atas US$ 400.000 per tahun. naik dari usulan sebelumnya US$ 250.000 per tahun. Dengan usulan itu berarti, masyarakat AS dengan penghasilan di bawah US$ 400.000 per tahun tetap akan menikmati pajak rendah. Langkah ini akan menaikkan pendapatan negara sebesar US$ 600 miliar sehingga pemangkasan belanja lebih kecil.
Republik dorong pemungutan suara
WASHINGTON. Amerika Serikat (AS) akan menentukan upaya menghindari tebing fiskal atau fiscal cliff anggarannya pada Kamis (20/12) ini. Mendekati deadline, John Boehner, juru bicara parlemen AS yang berasal dari Partai Republik, mengatakan, pihaknya mendorong diadakannya pemungutan suara dalam menentukan kenaikan pajak orang kaya, atau yang disebutkan sebagai Plan B. Menurut Boehner, hari ini parlemen AS akan memilih berbagai opsi kebijakan fiskalĀ yang ditawarkan baik oleh Partai Republik yang merupakan partai oposisi dan Partai Demokrat pimpinan Presiden Barack Obama. Dalam proposal terakhirnya, Obama menawarkan kenaikan pajak bagi warga AS dengan pendapatan di atas US$ 400.000 per tahun. naik dari usulan sebelumnya US$ 250.000 per tahun. Dengan usulan itu berarti, masyarakat AS dengan penghasilan di bawah US$ 400.000 per tahun tetap akan menikmati pajak rendah. Langkah ini akan menaikkan pendapatan negara sebesar US$ 600 miliar sehingga pemangkasan belanja lebih kecil.