MOMSMONEY.ID - Bingung mau masak menu sahur apa? Bikin menu hidangan yang simpel dan bahan-bahannya tersedia di dapur, yuk! Hidangan ini adalah Fuyunghai Asam Manis. Fuyunghai Asam Manis merupakan hidangan telur asal Tionghoa dengan berbagai campuran sayur seperti wortel, ayam, hingga seledri. Tak lupa memakai saus asam manis khas masakan Tionghoa. Baca Juga: Resep Ayam Lada Hitam untuk Menu Buka Puasa Keluarga
- 100 gram ayam cincang
- 2 butir telur bebek
- 1 siung bawang Bombay, iris kotak
- 1 buah wortel, iris korek api
- 1 siung bawang putih
- 1 batang seledri
- 2 sdm saus tomat
- ½ sdm tepung maizena
- 2 sdm kecap manis
- Air
- Garam
- Merica
- Minyak
- Kocok telur dalam mangkuk hingga rata.
- Masukkan ayam cincang dan bawang Bombay, lalu beri garam dan merica ke dalam telur.
- Panaskan sedikit minyak, goreng Fuyunghai dengan api kecil sampai kecoklatan. Sisihkan.
- Tumis bawang putih hingga harum.
- Masukkan wortel, air, saus tomat, kecap manis, garam dan merica.
- Tambahkan daun seledri.
- Kentalkan dengan maizena.
- Siramkan seluruhnya di atas telur.
- Sajikan Fuyunghai Asam Manis untuk menu sahurmu nanti!