MOMSMONEY.ID - Resep kroket kentang bisa Moms kreasikan dengan meniru cara memasaknya di bawah ini. Banyak orang Indonesia yang mengira bahwa Kroket merupakan makanan asli Belanda. Sayangnya banyak orang yang salah kaprah. Melansir dari
Kompas, Kroket merupakan makanan asli dari Perancis. Disinyalir, kroket, yang diambil dari bahasa Perancis “
croquer” yang berarti “renyah”, merupakan makanan kesukaan Raja Louis XIV.
Baca Juga: Resep Komplit Bakso Cuanki Serayu Bandung ala Chef Devina Hermawan Di Belanda, kroket berisi daging tipis dengan ragout di dalamnya. Sementara di Indonesia, kroket berisi kentang tumbuk atau biasa dikenal sebagai Kroket Kentang. Agar resep Kroket Kentang yang satu ini bisa meleleh seperti ragout, kita akan menambahkan mayones di dalamnya. Untuk dapat mengikuti resep Kroket Kentang ala MamaSuka, mari simak resep lengkapnya yang dilansir dari laman
MamaSuka berikut ini.
Baca Juga: Resep Laksa Lemak Khas Malaysia, Lengkap dengan Udang, Bakso, dan Tahu Pong Bahan:
- 1 kg kentang
- 1 pcs sosis
- 1 lembar daging burger
- 50 gram keju parut atau sesuai selera
- 2 siung bawang putih
- ½ buah bawang bombai
- 1 bungkus tepung roti
- 1 sdt oregano
- 1 sdt penyedap rasa
- 1 sdm margarin
- 2 sdm terigu untuk ditumis
- Terigu cair secukupnya
- Susu cair secukupnya
- Merica secukupnya
- Garam secukupnya
- Pala secukupnya
- Mayonais
Cara Bikin Kroket Kentang: 1. Kukus kentang hingga empuk. Kemudian kupas dan haluskan 2. Cincang bawang putih, bombai, daging burger, lalu tumis hingga wangi. 3. Tambahkan pala halus, oregano, dan terigu lalu aduk sampai terigu berubah warna. 4. Masukkan sedikit susu sampai adonan terigu menggumpal 5. Kentang yang halus diberi margarin, merica, garam, penyedap rasa, keju parut lalu diaduk rata sampai pas rasanya
Baca Juga: Resep Masakan Ikan Bakar Sambal Kecap, Menu Istimewa untuk Makan Sehari-hari 6. Campurkan adonan tumisan dan kentang halus. Aduk sampai tercampur rata agar adonan bisa dibentuk 7. Kepal-kepal adonan kroket, lalu beri lubang kemudian isi tengahnya dengan irisan sosis dan mayonais
8. Gulingkan dalam tepung roti, lalu celupkan ke cairan terigu, dan gulingkan kembali ke tepung roti hingga adonan habis 9. Goreng kroket kentang dalam minyak panas-sedang hingga berwarna cokelat keemasan 10. Kroket Kentang siap dimakan hangat-hangat. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Raissa Yulianti