MOMSMONEY.ID - Lotek adalah salah satu masakan khas tanah Sunda yang tampilannya mirip dengan gado-gado. Berikut ini resep lotek tahu sayuran yang bisa Anda coba. Hidangan ini berisi aneka macam sayuran yang diulek bersama bumbu kacang yang bercampur gula merah & terasi hingga teksturnya basah. Salah satu kreasi jenis lotek yang tersedia ialah lotek tahu sayuran. Seperti namanya, lotek ini diberi potongan tahu sebagai pelengkap.
- 500 gram tahu, dipotong-potong
- 1 saset bumbu marinasi instan
- 3 sdm air
- 6 buah cabe rawit
- 4 buah cabe merah goreng
- 3 siung bawang putih
- 2 sdt terasi bakar
- 3 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
- 3 cm kencur
- 60 gram gula merah, disisir
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdt garam
- 1 kelereng asam jawa tanpa biji
- 150 gram kacang tanah goreng
- 50 gram ubi kukus
- 250 ml (1 gelas) air hangat
- 1 buah jeruk nipis, diperas diambil airnya
- 100 gram bayam, disiangi
- 100 gram labu siam, dipotong serasi
- 100 gram kacang panjang, dipotong serasi
- 100 gram taoge, diseduh
- 100 gram kerupuk putih kampung
- 2 sdm bawang goreng
- Rebus bayam, labu siam, dan kacang panjang dengan sedikit gula dan garam. Tiriskan.
- Campur air panas dengan air perasan jeruk nipis, aduk rata.
- Blender semua bahan 2 hingga bumbu kacang menjadi emulsi yang halus dan lembut.
- Larutkan 1 saset bumbu marinasi instan dengan 3 sdm air.
- Lumuri tahu dengan larutan bumbu marinasi instan hingga merata.
- Goreng dengan api sedang hingga kuning keemasan. •
- Letakkan potongan tahu goreng ke dalam bowl.
- Tambahkan labu siam, bayam, kacang panjang dan taoge.
- Siram dengan bumbu kacang, aduk rata, kemudian pindahkan lotek ke piring hidang.
- Hidangkan lotek tahu sayuran beserta kerupuk dan taburan bawang goreng.