MOMSMONEY.ID - Ikuti resep Udang Rambutan Gacoan yang satu ini dan coba bikin di rumah, yuk! Jika Anda pernah berkunjung ke gerai Mie Gacoan, Anda pasti tahu camilan lezat yang satu ini. Udang Rambutan Gacoan adalah menu paling digemari, mengalahkan menu utama mienya. Nama Udang Rambutan itu sendiri semakin terkenal setelah dijadikan sebagai salah satu menu pendamping yang dihidangkan oleh gerai Mie Gacoan.
- 20 lembar kulit pangsit, potong halus memanjang
- 250 gram udang cincang
- 250 gram ayam cincang
- 1 kuning telur
- 1 sdt garam
- ½ sdt merica bubuk
- 1 sdm bawang merah goreng, haluskan
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt kecap asin
- 2 sdm tepung sagu
- Minyak untuk menggoreng
- Saus sambal dan mayones
- Campur ayam dengan udang, garam, merica bubuk, bawang merah goreng, gula pasir, saus tiram, kecap asin, tepung sagu, dan kuning telur. Aduk merata hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk.
- Ambil adonan dengan berat 30 gram, lalu bulatkan.
- Lumuri adonan Udang Rambutan Gacoan dengan potongan kulit pangsit. Goreng Udang Rambutan Gacoan hingga matang, angkat dan tiriskan.
- Sajikan Udang Rambutan Gacoan bersama saus sambal dan mayones.
- Udang Rambutan Gacoan siap dinikmati!