Resep Tradisional Masak Nasi Goreng Cabe Ijo Ikan Asin yang Medok



MOMSMONEY.ID - Chef Devina Hermawan menyediakan sebuah resep Nasi Goreng Cabe Ijo Ikan Asin untuk Anda semua.

Berbeda dari nasi goreng biasanya, nasi goreng cabe ijo yang satu ini memiliki bumbu yang medok karena menggunakan bahan seperti daun jeruk dan ikan asin jambal roti.

Sedikit tips dari Chef Devina, supaya warna hijau segar dari cabe ijo bisa terlihat jelas, maka jangan menggunakan kecap manis.


Baca Juga: 2 Resep Daging Szechuan untuk Menu Sarapan Bergizi, Dilengkapi Buncis dan Paprika

Selain itu, rebus cabai rawit hijau keriting supaya tidak pahit, lalu beri baking soda supaya warna hijaunya lebih keluar.

Langsung saja simak resep Nasi Goreng Cabe Ijo yang cukup untuk 3 porsi, ini dia disadur melalui kanal Youtube Devina Hermawan.

Bahan bumbu dasar

  • 5 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 120 gr cabai hijau keriting
  • 20 buah cabai rawit hijau
  • 5 lembar daun jeruk
Baca Juga: Resep Chicken Karaage Rice Bowl Bergizi Dilengkapi 5 Jenis Sayuran

Bahan lainnya

  • 30 gr ikan jambal roti
  • 2 batang daun bawang
  • 2 butir telur
  • 1 sdm saus tiram
  • 600 gr nasi
  • ½ sdm garam
  • 1 sdm gula pasir
  • ½ sdm penyedap
  • 1/8 sdt merica
  • 4 sdm minyak
  • ½ sdt baking soda untuk merebus cabai hijau
Pelengkap

  • Emping
  • Bawang merah goreng
  • Timun
Baca Juga: Resep Chicken Nanban Saus Tartar Super Unik ala Negeri Sakura Jepang

Cara Masak Nasi Goreng Cabe Ijo Ikan Asin

1. Didihkan air, masukkan cabai hijau keriting dan baking soda, rebus selama 3 menit, tiriskan lalu haluskan

2. Cincang bawang putih dan bawang merah, iris daun bawang, potong-potong kecil jambal roti, iris cabai rawit hijau dan daun jeruk

3. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga wangi kemudian masukkan ikan asin, tumis sesaat

4. Masukkan telur, aduk rata lalu masukkan cabai rawit hijau, daun jeruk, cabai hijau keriting yang sudah di haluskan dan nasi, aduk hingga rata

5. Masukkan saus tiram, garam, gula pasir, penyedap, merica dan daun bawang, masak sesaat di api besar

6. Nasi goreng cabe ijo ikan asin siap disajikan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Raissa Yulianti