KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sampai batas akhir, belum semua nasabah Jiwasraya menyetujui proposal restrukturisasi yang diusulkan oleh perusahaan. Masih ada nasabah yang menolak menyetujui kesepakatan tersebut. Walau begitu, Koordinator Tim Satgas Restrukturisasi Polis Jiwasraya Bidang Komunikasi dan Hukum R. Mahelan Prabantarikso menyebut jumlah nasabah yang menyetujui restrukturisasi lebih banyak. "Berdasarkan catatan 31 Mei 2021, secara berturut-turut 98,2% korporasi menyetujui restrukturisasi, bancassurance 95,9% dan ritel 93,6%," kata Mahelan, Senin (1/6). Hingga saat ini, tim restrukturisasi masih menghitung berapa nasabah yang menyetujui kesepakatan itu. Karena ada beberapa nasabah yang sulit dihubungi dan ditelusuri alamat rumah mereka.
Restrukturisasi polis Jiwasraya tidak mencapai 100%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sampai batas akhir, belum semua nasabah Jiwasraya menyetujui proposal restrukturisasi yang diusulkan oleh perusahaan. Masih ada nasabah yang menolak menyetujui kesepakatan tersebut. Walau begitu, Koordinator Tim Satgas Restrukturisasi Polis Jiwasraya Bidang Komunikasi dan Hukum R. Mahelan Prabantarikso menyebut jumlah nasabah yang menyetujui restrukturisasi lebih banyak. "Berdasarkan catatan 31 Mei 2021, secara berturut-turut 98,2% korporasi menyetujui restrukturisasi, bancassurance 95,9% dan ritel 93,6%," kata Mahelan, Senin (1/6). Hingga saat ini, tim restrukturisasi masih menghitung berapa nasabah yang menyetujui kesepakatan itu. Karena ada beberapa nasabah yang sulit dihubungi dan ditelusuri alamat rumah mereka.