KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Internux, produsen modem Bolt berencana akan menghentikan bisnis prabayar. Hal ini dilakukan agar perusahaan bisa fokus mengeruk lebih banyak cuan dari bisnis pascabayar. Strategi ini dilaksanakan dalam rangka merestrukturisasi utang-utang Internux yang kini tengah menjalani proses Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU). "Strategi perseroan ke depan akan fokus akuisisi pelanggan Bolt Home (pascabayar), dan mengurangi pelanggan Bolt Mobile (prabayar). Jadi kita akan menghentikan penjualan modem, dan perangkat mobile," kata Presiden Direktur Internux Dicky Moechtar kepada Kontan.co.id di sela rapat kreditur PKPU Internux, Senin (19/10) di Pengadilan Niaga Jakarta Pusat.
Restrukturisasi utang, Bolt akan hentikan bisnis prabayar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Internux, produsen modem Bolt berencana akan menghentikan bisnis prabayar. Hal ini dilakukan agar perusahaan bisa fokus mengeruk lebih banyak cuan dari bisnis pascabayar. Strategi ini dilaksanakan dalam rangka merestrukturisasi utang-utang Internux yang kini tengah menjalani proses Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU). "Strategi perseroan ke depan akan fokus akuisisi pelanggan Bolt Home (pascabayar), dan mengurangi pelanggan Bolt Mobile (prabayar). Jadi kita akan menghentikan penjualan modem, dan perangkat mobile," kata Presiden Direktur Internux Dicky Moechtar kepada Kontan.co.id di sela rapat kreditur PKPU Internux, Senin (19/10) di Pengadilan Niaga Jakarta Pusat.