KONTAN.CO.ID - BUENOS AIRES. Pertemuan pemimpin ekonomi negara-negara G20 menjadi ajang bagi negara-negara G20 untuk mengecam kebijakan tarif AS serta pernyataan-pernyataan keras yang dilontarkan oleh Presiden AS Donald Trump selama ini. Mengutip Bloomberg, Minggu (22/7), para pemimpin ekonomi negara-negara G20 kembali menentang kebijakan tarif dan mengecam pernyataannya yang keras mengenai pasar mata uang. Di saat yang sama para pemimpin ekonomi G20 mendukung independensi bank sentral. Perwakilan dari Jerman, Jepang bahkan Afrika Selatan (Afsel) secara tegas menolak sikap Trump, namun tetap secara serius menyusun konsensus yang ramah yang akan diajukan ke Washington paska pertemuan akhir pekan ini. Konsensus yang akan disusun negara-negara G20 ini akan berisi sejumlah rekomendasi kebijakan yang bisa dilakukan AS untuk menghindari ancaman perang dagang.
Retorika Trump panen kecaman di pertemuan G20 Buenos Aires
KONTAN.CO.ID - BUENOS AIRES. Pertemuan pemimpin ekonomi negara-negara G20 menjadi ajang bagi negara-negara G20 untuk mengecam kebijakan tarif AS serta pernyataan-pernyataan keras yang dilontarkan oleh Presiden AS Donald Trump selama ini. Mengutip Bloomberg, Minggu (22/7), para pemimpin ekonomi negara-negara G20 kembali menentang kebijakan tarif dan mengecam pernyataannya yang keras mengenai pasar mata uang. Di saat yang sama para pemimpin ekonomi G20 mendukung independensi bank sentral. Perwakilan dari Jerman, Jepang bahkan Afrika Selatan (Afsel) secara tegas menolak sikap Trump, namun tetap secara serius menyusun konsensus yang ramah yang akan diajukan ke Washington paska pertemuan akhir pekan ini. Konsensus yang akan disusun negara-negara G20 ini akan berisi sejumlah rekomendasi kebijakan yang bisa dilakukan AS untuk menghindari ancaman perang dagang.