KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski sejumlah industri keuangan non bank (IKNB) mengurangi kepemilikannya di surat berharga negara (SBN) pada tahun lalu, namun investasi di obligasi negara diperkirakan masih menarik pada tahun ini. Analis Capital Asset Management Desmon Silitonga memprediksi, tahun ini, obligasi negara bisa membukukan return berkisar 10%-11%. Dengan proyeksi kinerja tersebut, menurutnya, IKNB terutama mutual fund, dana pensiun dan asuransi akan tetap tertarik mengoleksi SBN. Menurut Desmon, melihat meski ketiga institusi tersebut sudah memenuhi kewajiban berinvestasi sebesar 30% di SBN, ke depan penambahan porsi kepemilikan ketiga institusi tersebut akan dinamis dengan kecenderungan positif.
Return SBN diprediksi 10%, IKNB akan tertarik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski sejumlah industri keuangan non bank (IKNB) mengurangi kepemilikannya di surat berharga negara (SBN) pada tahun lalu, namun investasi di obligasi negara diperkirakan masih menarik pada tahun ini. Analis Capital Asset Management Desmon Silitonga memprediksi, tahun ini, obligasi negara bisa membukukan return berkisar 10%-11%. Dengan proyeksi kinerja tersebut, menurutnya, IKNB terutama mutual fund, dana pensiun dan asuransi akan tetap tertarik mengoleksi SBN. Menurut Desmon, melihat meski ketiga institusi tersebut sudah memenuhi kewajiban berinvestasi sebesar 30% di SBN, ke depan penambahan porsi kepemilikan ketiga institusi tersebut akan dinamis dengan kecenderungan positif.