Rezeki mengalir dari salon mobil



Di banyak kota besar, mobil dan sepeda motor seolah menjadi kebutuhan utama. Lihat saja, saban tahun, penjualan kendaraan bermotor semakin melaju kencang.Tak hanya menguntungkan produsen, besarnya penjualan mobil juga menguntungkan pengusaha salon mobil. Pasar yang membesar menjadi lahan bisnis menggiurkan bagi pengusaha ini. Maklum, pemilik kendaraan selalu ingin mobilnya tampil bersih dan mulus. Bila tertarik menggeluti bisnis salon mobil, satu cara yang dapat ditempuh adalah menjadi mitra perusahaan yang bergerak dalam bisnis ini. Dan tawaran waralaba datang dari Car Care Center (C3). PT Chandrika Sentosa, perusahaan jasa salon mobil C3 ini, menawarkan lima pilihan paket waralaba. Dengan variasi nilai investasi maka investor dapat memilih yang sesuai di kantong. Siangi Widjaja, Dewan Penasihat PT Chandrika Sentosa C3 menjelaskan, nilai investasi kelima paket investasi tersebut berkisar Rp 150 juta hingga Rp 1,1 miliar. Pada paket termurah, perawatan salon mobil meliputi poles interior, eksterior, engine dan bodycare. Biaya ini sudah termasuk franchise fee sebesar Rp 50 juta yang akan berlaku 5 tahun. Investor akan mendapat peralatan salon. "Investor cukup siapkan lahan 100 m²," ujar Siangi. Paket II dengan nilai investasi Rp 400 juta, menawarkan layanan pencucian dan salon mobil. Investor akan mendapatkan peralatan air compressor, single post lifter, high pressure washer, proffesional polisher, electronic sander, vacum cleaner, dan perlengkapan lainnya. Paket ini memerlukan luas lahan 500 m².Paket III yaitu Car Care dan Autowash, dibanderol Rp 500 juta. Untuk paket ini, investor akan mendapat peralatan layanan cuci otomatis bermesin impor dari Italia. Investor harus menyediakan lahan seluas 400 m². Lahan lebih kecil dari paket II karena semua dijalankan dengan mesin sehingga lebih hemat tempat. "Tapi, lokasi harus memiliki dua pintu berbeda untuk keluar masuk mobil," kata Siangi. Paket IV adalah gabungan paket II dan III. Terwaralaba akan memiliki peralatan gabungan dua paket itu. Investasinya sebesar Rp 650 juta dengan kewajiban menyediakan lahan 600 m². Sementara, paket V merupakan paket superlengkap senilai Rp 1,1 miliar. Di paket ini, investor bisa menawarkan layanan spooring dan balancing, penggantian oli, dan lainnya. "Paket ini juga disebut one stop car care center, karena layanan lengkap untuk mobil," tandas Siangi.Kini, C3 telah membuka 31 gerai yang tersebar di kota-kota di Indonesia. Lokasinya dari mal, apartemen maupun SPBU. Dari total 31 gerai ini, 26 gerai di antaranya merupakan milik terwaralaba. Siangi memperkirakan, mitra dapat mengantongi omzet minimal Rp 40 juta saban bulan untuk paket I. Paket lainnya, omzetnya lebih besar, bahkan bisa sampai Rp 200 juta per bulan. Laba usaha ini berkisar antara 10%-30%. "Balik modal bisa terjadi dalam satu sampai dua tahun saja," pungkasnya. Menurut Dahlia Novianti, Manajer Operasional Mitra C3 di Artha Gading, Jakarta Barat, kerja sama yang mereka lakukan cukup memuaskan. "Obat salon untuk mobil juga sangat baik kualitasnya," ujar Dahlia. Bergabung sejak Mei 2009 pada paket IV, usaha mereka sudah kembali modal di akhir tahun 2010 dengan omzet saat ini Rp 200 juta per bulan. Car Care Center Jl. K.H. Mas Mansyur 140Jakarta PusatTelp. (021) 57852722

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Tri Adi