KONTAN.CO.ID - SANAA. Sedikitnya 78 orang tewas dalam sebuah kerumunan acara pembagian bantuan gratis di sebuah sekolah di ibu kota Yaman, Sanaa, pada hari Kamis (19/4). Otoritas kesehatan Sanaa mengatakan, beberapa orang juga mengalami luka-luka, termasuk 13 orang yang berada dalam kondisi kritis. Kericuhan terjadi selama distribusi sumbangan amal oleh pedagang di hari-hari terakhir bulan suci Ramadan. Ratusan orang memadati sekolah untuk menerima sumbangan yang berjumlah 5.000 riyal Yaman atau sekitar Rp 299 ribu.
Ricuh Pembagian Sumbangan di Yaman, 78 Orang Tewas Berdesakan
KONTAN.CO.ID - SANAA. Sedikitnya 78 orang tewas dalam sebuah kerumunan acara pembagian bantuan gratis di sebuah sekolah di ibu kota Yaman, Sanaa, pada hari Kamis (19/4). Otoritas kesehatan Sanaa mengatakan, beberapa orang juga mengalami luka-luka, termasuk 13 orang yang berada dalam kondisi kritis. Kericuhan terjadi selama distribusi sumbangan amal oleh pedagang di hari-hari terakhir bulan suci Ramadan. Ratusan orang memadati sekolah untuk menerima sumbangan yang berjumlah 5.000 riyal Yaman atau sekitar Rp 299 ribu.