KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rilis data ekonomi Amerika Serikat (AS) akan jadi penentu pergerakan rupiah pada awal pekan depan. Analis Monex Investindo Futures Andian Wijaya mengatakan, Senin (4/4), pelaku pasar akan merespons rilis data ketenagakerjaan AS. Departemen ketenagakerjaan AS mengumumkan bahwa data Non Farm Payroll (NFP) pada Maret bertambah sebanyak 431.000, sedangkan angka unemployment rate turun menjadi 3,6%. Andian menyebut, angka tersebut berada di bawah ekspektasi pasar di mana konsensus memproyeksikan angka NFP bertambah 475.000. Kendati begitu, hasil tingkat pengangguran rupanya lebih baik dari ekspektasi pasar yang memproyeksikan turun ke level 3,7%.
Rilis Data Ketenagakerjaan AS Jadi Penggerak Rupiah pada Senin (4/3)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rilis data ekonomi Amerika Serikat (AS) akan jadi penentu pergerakan rupiah pada awal pekan depan. Analis Monex Investindo Futures Andian Wijaya mengatakan, Senin (4/4), pelaku pasar akan merespons rilis data ketenagakerjaan AS. Departemen ketenagakerjaan AS mengumumkan bahwa data Non Farm Payroll (NFP) pada Maret bertambah sebanyak 431.000, sedangkan angka unemployment rate turun menjadi 3,6%. Andian menyebut, angka tersebut berada di bawah ekspektasi pasar di mana konsensus memproyeksikan angka NFP bertambah 475.000. Kendati begitu, hasil tingkat pengangguran rupanya lebih baik dari ekspektasi pasar yang memproyeksikan turun ke level 3,7%.