MOMSMONEY.ID - Menikmati hiburan
live music secara
streaming ke depan berpotensi menjadi tren. Everywhere.id, platform solusi hiburan layanan
streaming dengan produk inovatifnya, Play Everywhere menjawab kebutuhan masyarakat akan hiburan dan tren
live entertainment. Play Everywhere menggunakan teknologi yang bisa menghadirkan
virtual performance dari kreator anak bangsa terbaik dengan harga terjangkau. Play Everywhere adalah solusi efisien bagi pemilik bisnis untuk menghadirkan pengalaman
virtual performance layaknya
live performance dengan harga yang terjangkau. Baru-baru ini Play Everywhere bersama Katadata Insight Center meluncurkan riset bertajuk Impact of Play Everywhere in Revolutionizing Indonesia's Music Industry and Live Entertainment Trends. Survei tersebut dilakukan seiring dengan meningkatnya pemanfaatan media hiburan di berbagai tempat.
Hasil riset menunjukkan
live music merupakan faktor penting bagi seluruh responden dalam memilih café atau restoran. Sebanyak 97,8% merekomendasikan café atau restoran karena menyukai
live-musicnya. Live music memberikan pengalaman pelanggan yang lebih positif dan mempengaruhi penilaian mereka terhadap suatu tempat/café/restoran. Sementara, lebih dari 80% responden tertarik dan ingin mencoba konsep
live music secara
streaming.
Live streaming music diapresiasi akan menyamai bahkan lebih baik daripada live music konvensional oleh 62,2% responden. 97,8% responden menganggap Play Everywhere mudah digunakan. Ada pun fitur yang Play Everywhere miliki adalah request lagu, informasi tentang penyanyi, jadwal, kirim-kirim pesan dan menyapa performer yang mudah untuk dilakukan. Musik merupakan konten utama yang harus ada di Play Everywhere. Kualitas audio Play Everywhere dinilai baik hingga sangat baik oleh 88,9% responden. Sebanyak 86% responden mengatakan bahwa akan mengunjungi dan merekomendasikan cafe karena Play Everywhere. Mayoritas responden (95.6%) juga menilai bahwa Play Everywhere dapat dijadikan alternatif hiburan yang dapat diakses dengan mudah untuk dinikmati. Responden juga menyatakan bahwa kualitas hiburan
live streaming music dari Play Everywhere bisa mempengaruhi konsumsi makanan/minuman mereka di cafe/restoran, menunjukkan potensi kontribusi Play Everywhere yang positif terhadap tingkat belanja di cafe ataupun restoran, yang tentunya memberikan dampak ekonomi terhadap industri hospitality. Selain itu, mayoritas responden (86,7%) menyukai musik Pop dan Jazz (40,0%) sebagai pengantar hiburan mereka di café atau restoran. Musik bergenre Pop tampaknya merupakan menu yang wajib ada di setiap
venue. Sementara jazz, reggae, dan rock adalah variasi pilihan sebagai selingan, yang bisa disesuaikan dengan jam, acara, atau jenis pengunjung yang ada di
venue.
Baca Juga: Daftar 6 Lagu Natal Legendaris yang Masih Populer hingga Saat Ini Setelah resmi diluncurkan beberapa waktu lalu, Play Everywhere saat ini hadir di delapan kota besar di Indonesia, di antaranya Jakarta, Bandung, Jogja, Medan, dan Bali, menyediakan
live entertainment dari para PlayStars di manapun, kapanpun. Penelitian dilakukan di kota-kota tersebut untuk memahami persepsi dan respons pengunjung terhadap
live entertainment, khususnya dalam format baru seperti yang ditawarkan Play Everywhere. Sehingga didapatkan laporan mengenai efektivitas platform ini dalam meningkatkan
ambience di café dan restoran, serta keberhasilan implementasi Play Everywhere terhadap tingkat kunjungan dan kenyamanan pengunjung. Edy Sulistyo, Chief Everywhere Officer Everywhere.id mengatakan riset ini merupakan bentuk komitmen kami untuk terus memahami dan mengakomodasi kebutuhan masyarakat dan tren hiburan secara langsung. Dengan lebih dari 80% responden yang tertarik dan ingin mencoba konsep
live music secara
streaming, kami optimistis Play Everywhere dapat menjadi
game changer khususnya dalam membantu menjembatani kebutuhan antara konten kreator dan industri
hospitality di Indonesia. Musik menjadi konten utama yang harus selalu ada di Play Everywhere, namun masyarakat juga mengharapkan ada konten lain yaitu
podcast, video hiburan,
stand-up comedy maupun kuis berhadiah. Berdasarkan survei, juga ditemukan generasi millennial lebih sering berkunjung ke Café, sedangkan Gen X lebih sering berkunjung ke restoran, dengan Gen X cenderung menghabiskan waktu lebih lama di restoran dibandingkan generasi yang lebih muda. Di sisi lain, 97,8% responden merekomendasikan café atau restoran karena menyukai
live-musicnya. Live music merupakan faktor penting bagi seluruh responden dalam memilih cafe atau restoran karena dapat memberikan pengalaman pelanggan yang positif dan juga menjadi salah satu penilaian mereka terhadap suatu tempat hiburan, cafe atau restoran.
“Kami senang sekali mendapatkan respons positif di mana hampir seluruh responden menilai Play Everywhere dapat dijadikan alternatif hiburan yang dapat diakses dengan mudah untuk dinikmati, serta kualitas hiburan live streaming music dari Play Everywhere bisa mempengaruhi tingkat konsumsi mereka di café/restoran. Kami melihat hal ini sebagai potensi kontribusi positif Play Everywhere terhadap tingkat belanja di café ataupun restoran, yang tentunya memberikan dampak ekonomi terhadap industri
hospitality,” pungkas Edy. Everywhere.id percaya bahwa ada banyak peluang yang tak terbatas dari
virtual performance melalui teknologi
live streaming, memperjuangkan taraf ekonomi kreator, dan tentunya hal ini akan membantu meningkatkan industri pariwisata dengan menghadirkan hiburan yang lebih terjangkau.
Baca Juga: 20 Lagu yang Bisa Bikin Kamu Semangat di Hari Senin Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Danielisa Putriadita