KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berkaca dari risiko utang PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) yang baik, lembaga pemeringkat internasional Standard and Poor’s (S&P) menaikkan rating surat utang POWR menjadi BB+. Sebelumnya, perusahaan ini mendapatkan rating surat BB. Surat utang POWR menempati peringkat ketiga dari senarai seluruh perusahaan swasta yang dinilai oleh S&P. Peringkat POWR ini ada di bawah PT Astra International Tbk (ASII) dan PT Profesional Telekomunikasi Indonesia. Sementara untuk kategori perusahaan swasta non—investment grade, POWR menempati peringkat teratas dengan peringkat BB+. Level utang bersih terhadap EBITDA POWR sebesar 1,6 kali dinilai S&P layak untuk mendapatkan peringkat utang yang lebih baik. Selain itu FCCR atau rasio kemampuan membayar biaya tetap di level 7,8 kali juga menjadi indikator tersebut. Kedua indikator itu jauh melampaui syarat minimum level utang perseroang dalam perjanjian surat utang yang diharuskan.
Risiko utang terjamin, S&P kerek peringkat utang Cikarang Listrindo (POWR)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berkaca dari risiko utang PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) yang baik, lembaga pemeringkat internasional Standard and Poor’s (S&P) menaikkan rating surat utang POWR menjadi BB+. Sebelumnya, perusahaan ini mendapatkan rating surat BB. Surat utang POWR menempati peringkat ketiga dari senarai seluruh perusahaan swasta yang dinilai oleh S&P. Peringkat POWR ini ada di bawah PT Astra International Tbk (ASII) dan PT Profesional Telekomunikasi Indonesia. Sementara untuk kategori perusahaan swasta non—investment grade, POWR menempati peringkat teratas dengan peringkat BB+. Level utang bersih terhadap EBITDA POWR sebesar 1,6 kali dinilai S&P layak untuk mendapatkan peringkat utang yang lebih baik. Selain itu FCCR atau rasio kemampuan membayar biaya tetap di level 7,8 kali juga menjadi indikator tersebut. Kedua indikator itu jauh melampaui syarat minimum level utang perseroang dalam perjanjian surat utang yang diharuskan.