KONTAN.CO.ID - BAGHDAD. Seorang pejabat senior pemerintahan Donald Trump mengonfirmasi, sejumlah roket menghantam pangkalan Irak yang menampung pasukan AS dan pasukan koalisi pada hari Rabu (11/3/2020). "Kami terus mengikuti situasi di Camp Taji. Investigasi sedang berlangsung," kata pejabat itu. Melansir Reuters, dua personel Amerika dan satu dari Inggris tewas. Tak hanya itu, serangan tersebut juga menyebabkan lusinan personel terluka. Sumber Reuters membisikkan, ada sekitar 15 roket kecil menghantam pangkalan di utara Baghdad.
15 roket hantam pangkalan Irak: 2 personel militer AS dan 1 personel Inggris tewas
KONTAN.CO.ID - BAGHDAD. Seorang pejabat senior pemerintahan Donald Trump mengonfirmasi, sejumlah roket menghantam pangkalan Irak yang menampung pasukan AS dan pasukan koalisi pada hari Rabu (11/3/2020). "Kami terus mengikuti situasi di Camp Taji. Investigasi sedang berlangsung," kata pejabat itu. Melansir Reuters, dua personel Amerika dan satu dari Inggris tewas. Tak hanya itu, serangan tersebut juga menyebabkan lusinan personel terluka. Sumber Reuters membisikkan, ada sekitar 15 roket kecil menghantam pangkalan di utara Baghdad.