JAKARTA. Bergulirnya wacana kenaikan harga rokok hingga Rp 50 ribu, membuat para petani tembakau meradang. Mereka menilai, pihak-pihak yang mewacanakan kenaikan rokok setinggi itu berniat menciptakan kegaduhan. Agus Parmudji, Ketua Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) mengtakan bahwa provokasi menaikkan harga rokok hingga Rp 50.000 sangat tidak rasional. Menurutnya, pihak-pihak yang memprovokasi kenaikan harga rokok itu tidak menyadari bahwa usulan tersebut akan berdampak buruk pada perekonomian, terutama industri tembakau. “Provokasi menaikkan harga rokok adalah tindakan yang mengancam stabilitas nasional di sektor penerimaan negara,” kata Agus, akhir pekan.
Rokok Rp 50.000, petani tembakau siap demo
JAKARTA. Bergulirnya wacana kenaikan harga rokok hingga Rp 50 ribu, membuat para petani tembakau meradang. Mereka menilai, pihak-pihak yang mewacanakan kenaikan rokok setinggi itu berniat menciptakan kegaduhan. Agus Parmudji, Ketua Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) mengtakan bahwa provokasi menaikkan harga rokok hingga Rp 50.000 sangat tidak rasional. Menurutnya, pihak-pihak yang memprovokasi kenaikan harga rokok itu tidak menyadari bahwa usulan tersebut akan berdampak buruk pada perekonomian, terutama industri tembakau. “Provokasi menaikkan harga rokok adalah tindakan yang mengancam stabilitas nasional di sektor penerimaan negara,” kata Agus, akhir pekan.