Rosacea Kambuh? Ini 5 Kandungan Skincare Terbaik untuk Menenangkan Rosacea



MOMSMONEY.ID - Ada 5 kandungan skincare terbaik untuk menenangkan rosacea. Inilah daftarnya.

Rosacea adalah kelainan kulit kronis, namun cukup umum. Saat rosacea kambuh, sering kali muncul benjolan kecil, merah, dan berisi nanah yang terkadang sulit dibedakan dengan jerawat.

Gejala rosacea lainnya termasuk kemerahan dan kekeringan tidak merata yang biasanya muncul di wajah terutama di area hidung, pipi, dan dahi, meskipun diketahui juga menjalar ke leher, dada, dan punggung.


Bagi Anda yang sedang berjuang dengan rosacea, berikut 5 kandungan skincare terbaik untuk menenangkan rosacea yang patut Anda jajal sebagaimana dilansir dari Riversol.

Baca Juga: Lakukan Sesekali, Ini 4 Manfaat Tidak Pakai Bra untuk Kesehatan Wanita

1. Azelaic acid

Kandungan skincare terbaik untuk menenangkan rosacea yang pertama adalah azelaic acid.

Senyawa yang ditemukan dalam gandum, gandum hitam, dan barley ini populer sebagai penolong kondisi rosacea. Ini berkat kemampuannya dalam membantu menenangkan kemerahan dan sensitivitas yang persisten.

Selain itu, azelaic acid juga dapat bertindak sebagai eksfolian ringan untuk membuka sumbatan dan menghaluskan pori-pori yang mana ini sangat membantu dalam mengatasi benjolan, jerawat, dan pori-pori besar yang menyertai kondisi rosacea. Namun, dibutuhkan beberapa minggu bagi azelaic acid untuk menunjukkan hasil. Jadi pastikan Anda menggunakan azelaic acid secara konsisten dan Anda pun akan mulai melihat hasilnya dalam waktu sekitar satu bulan atau lebih.

2. Niacinamide

Kandungan skincare terbaik untuk menenangkan rosacea yang kedua adalah niacinamide.

Niacinamide merupakan bentuk topikal dari vitamin B3 yang larut dalam air. Dengan sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang dimilikinya, niacinamide termasuk bahan yang baik untuk digunakan dalam rangkaian perawatan kulit penderita rosacea.

Niacinamide mampu memperbaiki tekstur serta membantu memperkuat fungsi skin barrier dengan meningkatkan lipid alami yang ditemukan di permukaan, sekaligus mengurangi kehilangan air.

3. Tranexamic acid

Kandungan skincare terbaik untuk menenangkan rosacea yang ketiga adalah tranexamic acid.

Tranexamic acid berasal dari asam amino esensial lisin yang memiliki beberapa manfaat luar biasa dalam hal hiperpigmentasi, jaringan parut, dan kulit merah berjerawat yang mana ini semua merupakan ciri khas rosacea.

Tak hanya mampu mencerahkan kulit dan memperbaiki tampilan perubahan warna, tranexamic acid juga bisa membantu melawan peradangan. Kendati merupakan bahan yang sangat lembut, namun Anda perlu berhati-hati saat menggabungkan tranexamic acid dengan bahan skincare lainnya. Sebaiknya, gunakan satu per satu agar kulit Anda dapat beradaptasi.

Baca Juga: Baik buat Jantung, Ini 6 Manfaat Seks Secara Teratur untuk Kesehatan

4. Centella asiatica

Kandungan skincare terbaik untuk menenangkan rosacea yang keempat adalah centella asiatica.

Centella asiatica adalah tanaman berdaun dengan sejarah panjang dalam pengobatan tradisional. Ini juga merupakan sumber yang kaya akan bahan aktif termasuk saponin, flavonoid, asam fenolik, dan antioksidan.

Bagi penderita rosacea, centella asiatica tidak hanya membantu menenangkan peradangan, tetapi juga mendorong produksi kolagen sekaligus meningkatkan hidrasi kulit. Sehingga, centella asiatica mampu memberikan manfaat yang sempurna untuk membantu melawan rosacea.

5. Glycyrrhetinic acid

Kandungan skincare terbaik untuk menenangkan rosacea yang kelima adalah glycyrrhetinic acid.

Glycyrrhetinic acid merupakan salah satu komponen dalam ekstrak akar licorice (yang membuat licorice terasa manis). Selain menenangkan, glycyrrhetinic acid juga dapat membantu meminimalkan sensitisasi, mencerahkan, dan memperbaiki tampilan kulit yang tidak rata. Ini menjadikan glycyrrhetinic acid sebagai tambahan yang kuat untuk perawatan kulit rosacea.

Dilengkapi dengan antioksidan yang tinggi, glycyrrhetinic acid bisa membantu melindungi kulit dari radikal bebas. Sehingga, glycyrrhetinic acid bagus untuk penderita rosacea yang sering kali memiliki ketidakseimbangan antioksidan dan radikal bebas.

Itulah 5 kandungan skincare terbaik untuk menenangkan rosacea yang patut Anda jajal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ana Risma