JAKARTA. Rozik Boedioro Soetjipto resmi menjadi chief executive officer (CEO) PT Freeport Indonesia, menggantikan Armando Mahler. Hal tersebut disampaikan Freeport-lewat pernyataan resmi lewat surat elektronik hari ini (27/1). Rozik Boedioro Soetjipto, merupakan wajah yang tak asing lagi di Indonesia. Maklum, pria kelahiran Karanganyar, Jawa Tengah tahun 1943 itu pernah menjabat sebagai Menteri Negara Pekerjaan Umum di era Kabinet Persatuan Nasional periode 1999-2001. Sebelum menjabat sebagai Menteri PU, Rozik sudah mendedikasikan dirinya sebagai pejabat karir di Departemen Energi dan Pertambangan, dengan jabatan terakhir Dirjen Pertambangan Umum tahun 1998-1999.Sejak tahun 2000, Rozik menjabat sebagai salah satu Komisaris Freeport Indonesia. Ia merupakan alumni Teknik Pertambangan di Institut Teknologi Bandung (ITB) dan meraih program doktor teknik Metalurgi di Katholieke Universiteit Leuven, Belgia.
Rozik B Soetjipto jadi CEO baru Freeport Indonesia
JAKARTA. Rozik Boedioro Soetjipto resmi menjadi chief executive officer (CEO) PT Freeport Indonesia, menggantikan Armando Mahler. Hal tersebut disampaikan Freeport-lewat pernyataan resmi lewat surat elektronik hari ini (27/1). Rozik Boedioro Soetjipto, merupakan wajah yang tak asing lagi di Indonesia. Maklum, pria kelahiran Karanganyar, Jawa Tengah tahun 1943 itu pernah menjabat sebagai Menteri Negara Pekerjaan Umum di era Kabinet Persatuan Nasional periode 1999-2001. Sebelum menjabat sebagai Menteri PU, Rozik sudah mendedikasikan dirinya sebagai pejabat karir di Departemen Energi dan Pertambangan, dengan jabatan terakhir Dirjen Pertambangan Umum tahun 1998-1999.Sejak tahun 2000, Rozik menjabat sebagai salah satu Komisaris Freeport Indonesia. Ia merupakan alumni Teknik Pertambangan di Institut Teknologi Bandung (ITB) dan meraih program doktor teknik Metalurgi di Katholieke Universiteit Leuven, Belgia.