KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyatakan tengah memfinalisasi penyusunan aturan terkait pengembangan dan penguatan pergadaian atau RPOJK Pergadaian. Salah satu poin yang akan diatur, yakni adanya penyesuaian ekuitas minimum perusahaan pergadaian. PT Sentral Gadai Persada angkat bicara terkait RPOJK tersebut, Direktur Sentral Gadai Persada Heri Sembiring mengatakan setiap kebijakan pasti akan ada pro dan kontra, tetapi penyesuian ekuitas menjadikan bisnis pergadaian memiliki marwah dan jati diri. "Menurut saya, memang perlu adanya perubahan setoran modal. Sebab, menjadikan perusahaan gadai bisa meningkatkan value-nya sendiri dan lebih tertata dengan baik lagi nantinya. Dengan demikian, bisa memberikan kontribusi lebih banyak kepada masyarakat," ujarnya kepada Kontan, Kamis (11/7).
RPOJK Pergadaian Bakal Atur Ekuitas Minimum, Ini Respons Sentral Gadai Persada
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyatakan tengah memfinalisasi penyusunan aturan terkait pengembangan dan penguatan pergadaian atau RPOJK Pergadaian. Salah satu poin yang akan diatur, yakni adanya penyesuaian ekuitas minimum perusahaan pergadaian. PT Sentral Gadai Persada angkat bicara terkait RPOJK tersebut, Direktur Sentral Gadai Persada Heri Sembiring mengatakan setiap kebijakan pasti akan ada pro dan kontra, tetapi penyesuian ekuitas menjadikan bisnis pergadaian memiliki marwah dan jati diri. "Menurut saya, memang perlu adanya perubahan setoran modal. Sebab, menjadikan perusahaan gadai bisa meningkatkan value-nya sendiri dan lebih tertata dengan baik lagi nantinya. Dengan demikian, bisa memberikan kontribusi lebih banyak kepada masyarakat," ujarnya kepada Kontan, Kamis (11/7).